Final Fantasy VII : Dirge Of Cerberus


 Story :
Game ini menampilkan Vincent Valentine, salah satu karakter dari Final Fantasy VII, sebagai tokoh utamanya. Game ini mengambil tempat tiga tahun setelah kejadian Final Fantasy VII (dan setahun setelah kejadian di Final Fantasy VII: Advent Children). Game ini dimulai dengan penyerangan Deep Ground SOLDIER terhadap kota Kalm di tengah-tengah Festival Revival, yang tampaknya sedang mencari Vincent.
Reeve Tuesti, mantan Kepala Pengembangan Kota di Shin-Ra (juga sebagai pengontrol Cait Sith), saat ini menjadi ketua World Regenesis Organization (Organisasi Pemulihan Dunia, disingkat menjadi WRO), yang menjaga sang planet dan mencegah orang-orang untuk merusaknya lebih jauh. Kelihatannya Barret dan Tifa sangat terlibat dengan organisasi ini.
Deep Ground SOLDIER (DGS) merupakan sebuah proyek bawah tanah rahasia yang Shin-Ra kembangkan bahkan selama periode waktu Final Fantasy VII, namun terperangkap di bawah Midgar setelah peristiwa Meteor. Tujuan mereka adalah untuk membangkitkan Weapon terakhir, Omega. Tapi, untuk bisa melakukannya, DGS membutuhkan Vincent untuk membimbing jalan menuju Omega. Seiring pertarungan Vincent melawan DGS, ia berhadapan dengan setan-setan masa lalu di dalam dirinya, salah satunya datang kembali untuk menghantuinya.
Download :

0 Response to "Final Fantasy VII : Dirge Of Cerberus"

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme